Disperindag Sulsel Dukung Sulsel Menari, Fasilitasi Puluhan Tenant untuk Kemajuan UMKM

  • Bagikan

MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID -- Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulsel mendukung kegiatan Sulsel Menari.
Program itu dilaksanakan mulai 8 hingga 15 Juni 2024 di Kawasan wisata kuliner Lego-lego, Centre Point of Indonesia (CPI).


Sulsel menari dibuka secara resmi oleh Pj Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, Sabtu (8/6) malam.
Kegiatan diawali dengan tari kolosal dengan 150 penari tari Pinangkak Bulaeng atau Generasi Emas. Tarian ini merupakan wujud keharmonisan masyarakat Sulsel dalam menjaga kerukunan. Tarian ini juga adalah wujud dari bersinarnya generasi emas Sulawesi Selatan.


Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan BUMN, BUMD, bupati dan wali kota terhadap kegiatan ini.
Pada kesempatan itu, negara sahabat Jepang mempersembahkan penampilan tradisional Sulsel, Marendeng Marampang yang ditampilkan oleh penari yang sedang belajar di Sulawesi Selatan.
Sulsel Menari juga disemarakkan dengan kehadiran puluhan pelaku UMKM yang menawarkan aneka produk.


Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Selatan Since Erna Lamba mengatakan kegiatan ini memiliki dampak positif bagi UMKM di Sulsel.
"Sulsel Menari menjadi platform yang sangat membantu para pelaku UMKM dalam memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan promosi produk lokal," ujar Since.

  • Bagikan