Bentuk Rasa Cinta untuk Sang Ibunda, Peresmian Dihadiri Beberapa Tokoh
MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID— Dai kondang asal Sulsel, Ustaz Das’ad Latif akan meresmikan Masjid Hj. Sitti Mang dan Markas Kader Ulama, Kamis, (28/12/2023). Masjid ini didedikasikan sebagai rasa cinta untuk sang ibunda.
Masjid tersebut merupakan masjid ketiga yang Ustaz Das’ad Latif bangun. Sebelumnya, Dai yang juga Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Hasanuddin ini membangun masjid di Kompleks Graha Lestari tempat tinggalnya. Kemudian pada tanggal 21 Desember 2019 diresmikan Masjid Bani Abdullatif, yang berlokasi di Desa Bungi, Kabupaten Pinrang, kampung halamannya.
Pemilik nama lengkap Dr. H. Das’ad Latif, S.Sos., S.Ag., M.Si., Ph.D tersebut mengungkapkan bahwa Masjid Bani Abdullatif didirikan sebagai bentuk cinta Beliau kepada almarhum ayahnya. “Untuk penyejuk alam kubur almarhum Bapak saya,” ujar Ustaz Da’ad Latif yang baru saja milad pada 21 Desember lalu.
Sementara yang terbaru, Masjid Hj. Sitti Mang di Jalan Jalur Lingkar Barat No.22, Tamalanrea, Kota Makassar merupakan masjid yang didirikan Ustad Das’ad Latif untuk membahagiakan sang ibunda. Masjid tersbut dibangun di atas tanah berukuran 2.144 meter persegi.
“Di Masjid ini ada markas kader ulama. Saya didedikasikan untuk pengkaderan mubalig muda, sehingga lahir penerus dakwah khas Bugis-Makassar,” ujar Ustaz Das’ad Latif.