PAREPARE,BKM.FAJAR.CO.ID--Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Parepare Menggelar kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif dan Pendidikan Politik bagi Pemilih Pemula yang diikuti oleh para pelajar yang berlangsung pada Kamis 19 Oktober 2023.
Kegiatan sosialisasi tersebut oleh kepada pemilih pemula dan pemilih muda berlangsung di Hotel Parepare Beach jalan Mattirotasi ini dihadiri oleh perwakilan siswa-siswi dari berbagai sekolah menengah di Kota Parepare, serta koordinator divisi penanganan pelanggaran dan penyelesaian sengketa, Fadli Azis bersama dengan narasumber utama, DR. H.L. Arumahi SH., MH selaku penggiat pemilu.
Kordiv HPPH Bawaslu Kota Parepare, Fadli Azis dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada pemilih pemula terkait pemilu tahun 2024. Pemilih muda dianggap sebagai generasi yang akan memegang peran penting dalam proses pemilu mendatang, dan kegiatan ini dirancang untuk memberi mereka wawasan tentang pengawasan partisipatif.