DSP Peduli gandeng 29 mitra kerja asuransi baik dalam negri maupun luar negri, diantaranya Simas Jiwa, Adira, Tafakul Umum, Jasindo, Lippo Asuransi, BNI Life, Avrist, Asuransi MAG, Sinarmas, BCA Life, Allianz, Cigna, Zurich, Jasa Raharja, Jastan, dan Fuse Pro, ujar Dewi Sartika.
Dewi Sartika Pasande pengusaha sukses berdarah Bastem-Toraja sebelum putuskan terjun didunia politik kerap salurkan bantuan pipa air bersih ke masyarakat dipelosok Toraja Utara, maupun bangkitkan UMKM.
Meskipun DSP pendatang baru didunia politik mengendarai partai besutan AHY, hadapi Pileg 14 Pebruari 2024 sudah matang persiapkan sehingga tetap percaya diri bertarung di Dapil Sulsel III sekalipun melawan beberapa petahana dari partai lain.
Diakui Dewi Sartika Pasande program strategis menuju Pileg tahun depan mengusung tagling sejahterakan masyarakat bukan hanya diwilayah perkotaan, melainkan hingga kepelosok wujudkan pemerataan ekonomi dan masyarakat sejahtera (agus).