PANGKEP,BKM.FAJAR.CO.ID--Salah satu kegiatan dari Tri Dharma PT yaitu kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang dilaksanakan Universitas Muslim Indonesia (UMI).
Kegiatan ini dikoordinir langsung Ketua Tim Pengabdi Ir. Muliaty Galib, MP & Rismaladewi Maskar, S.TP, M.Si dari Fakultas Pertanian Prodi Agroteknologi Universitas Muslim Indonesia.
Adapun tema yang disampaikan kepada peserta pelatihan kali ini adalah Pemanfaatan Bumbu Dapur sebagai Biofungisida untuk Tanaman Hias & Sayuran pada Kelompok Tani Bara Batu di Desa Tamangapa Kecamatan Ma'rang, Pangkep.