Sepuluh Polres Wilayah Polda Sulsel Gelar Supervisi Dipusatkan di Parepare

  • Bagikan

Giat Supervisi Fungsi Propam ini di buka oleh Ketua Tim Drs. Sumarto, M.Si, didampingi oleh Kapolres Parepare AKBP. Arman Muis, S.H, S.I.K, M.M, sementara itu masing – masing Polres yang akan di supervisi di wakili oleh Waka Polres, Kasi Propam, dan Bintara Propam.

Saat membuka kegiatan ini, Drs. Sumarto, M.Si menyampaikan pesan – pesan pimpinan Polri di tingkat pusat yang ditujukan kepada seluruh personil Polri yang bertugas di Polda Sulsel, di kutip salah satu pesan itu berupa pesan untuk menghindari pelanggaran pelanggaran yang menjadi perhatian dari pimpinan Polri , misal seperti kasus LGBT, penyalahgunaan Narkoba, Perselingkuhan dan menggunakan media sosial yang dapat menurunkan kepercayaan publik kepada Polri.

Selain dari itu, Drs. Sumarto selaku ketua Tim Supervisi menekankan kepada setiap Kasi Propam agar menangani masalah personel dengan personel atau masalah personil dengan masyarakat dengan cara penanganan yang tegas, humanis dan bijaksana.

Supervisi yang dilaksanakan oleh Divisi Propam Polri ini yang di pusatkan di Polres Parepare ini meliputi Pendalaman Materi, dan pemeriksaan ruang Penahanan Khusus, Ruang Sidang, Ruang pengaduan Propam dan Pemeriksaan Senpi / KTA personil.(Mup).

  • Bagikan