Dirresnarkoba Polda Sulsel Kunjungi Kampung Tangguh Bebas Narkoba Polres Luwu

  • Bagikan

LUWU,BKM.FAJAR.CO.ID- - Polres Luwu menerima kunjungan Direktur Reserse Narkoba Polda Sulawesi Selatan Komisaris Besar Polisi (KBP) Darmawan Affandy, S.I.K., M.M. bersama rombongan dalam rangka asistensi dan supervisi, Jumat ( 11/8/2023).

Dalam kunjungannya, Dirresnarkoba Polda Sulsel bersama rombongan disambut Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si didampingi PJU Polres Luwu.

Setelah melaksanakan supervisi dan pengarahan di Mapolres luwu, Dirresnarkoba Polda Sulsel bersama Kapolres Luwu melanjutkan peninjauan ke lokasi Kampung Tangguh Bebas Dari Narkoba Wanua Maballo bertempat di Desa Lamunre tengah Kec. Belopa Kab. Luwu

"Pembentukan Kampung Tangguh ini sebagai upaya pre-emtif terhadap pengguna atau penyalahguna narkoba dimana hal tersebut lahir dari kesadaran bersama masyarakat." Ujar mantan Dirbinmas Polda Sultra tersebut.

Sementara itu Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si mengatakan bahwa pembentukan Kampung Tangguh Bebas Dari Narkoba ini selain sebagai upaya untuk mencegah penyalahgunaan narkoba, juga sebagai upaya memberikan edukasi kepada masyarakat secara langsung guna mencegah semakin masifnya peredaran dan penyalahgunaan narkotika.

  • Bagikan