Pj Bupati Takalar Sebut Air Terjun Timurung Kale Ko’ mara tak Kalah Indahnya

  • Bagikan

TAKALAR, BKM.FAJAR.CO.ID - Penjabat Bupati Takalar, Dr Setiawan Aswad usai mengunjungi wisata air terjun Timurung yang terletak di Desa Kale Ko" mara, kecamatan Polongbangkeng Utara, begitu terpesona melihat keindahan air terjun tersebut.

Hal tersebut disampaikan oleh Pj Bupati Takalar dihadapan 250 Mahasiswa Unhas yang akan melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN) di daerah ini selama kurang lebih dua bulan lamanya

" Kalau adik adik mahasiswa ingin menikmati air terjun yang tak kalah indahnya dengan destinasi wisata lainnya, silahkan adik adik berkunjung ke Kecamatan Polut, tepatnya di Desa Kale Ko' mara, di sana ada sebuah air terjun yang sangat indah, selain itu disekitar air terjun Timurung dikelilingi pohon langsat," Kata Dr Setiawan Aswad, Rabu (5/7/2023).

Selain membeberkan eksistensi air terjun Timurung yang asri nan mempesona keindahannya, Pj Bupati Takalar juga mengatakan bahwa Kabupaten Takalar ini memiliki garis pantai yang sangat panjang sehingga destinasi wisata pantai banyak terdapat disepanjang pesisir Galesong hingga Mangngarabombang.

  • Bagikan