PAREPARE,BKM.FAJAR.CO.ID--Wali Kota Parepare, HM.Taufan Pawe menyerahkan secara resmi Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) milik salah seorang warga yang menjadi penerimaan bantuan program kolaborasi antara Baznas dan Kodim 1405, di Lappa Angin, Watang Bacukiki, Senin 29 Mei 2023.
Kesempatan itu, Taufan Pawe mengatakan, program rumah tinggal layak huni bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dasar terutama tempat tinggal sebagai peningkatan kesejahteraan, diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan etos kerja mustahik.“
Tentu hal ini patut diapresiasi, dimana Baznas mampu mengimplementasikan zakat secara transparan melalui program bantuan rumah layak huni untuk masyarakat,” ujar Taufan Pawe.
“Saya merasa bantuan ini sangat luar biasa, sudah memenuhi standar layak huni dengan dana yang minim, ini wujud sinergitas antara Baznas bersama Kodim 1405,” tambahnya.
Walikota Parepare dua priode ini juga menyampaikan jika pemerintah daerah memiliki program serupa yaitu bedah rumah dan rumah impian, di mana sudah ratusan rumah yang direnovasi, dan terus berlanjut kepada warga kurang mampu.