Unimerz Jadi Tuan Rumah Pelaksanaan RPL oleh LLDIKTI Wilayah IX Sultan Batara

  • Bagikan

“Mewakili Kepala LLDIKti, kami mengucapkan penghargaan dan terima kasih kepada Universitas Megarezky karena telah bersedia menjadi tuan rumah untuk kegiatan Pendampingan RPL.

Ini yang pertama kali dilakukan. Kegiatan ini hanya dilakukan 2 angkatan, dan ini adalah angkatan pertama yang langsung diselenggarakan di Universitas Megarezky,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Rektor I Bidang Akademik, Dr. Ns. Julia Fitria Ningsih, S.Kep., M.Kes., M.Kep mengucapkan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan kepada Universitas Megarezky untuk menjadi tuan rumah pada kegiatan pendampingan RPL angkatan pertama.

“Alhamdulillah Unimerz telah dipercayakan sebagai tuan rumah pelaksanaan Pendampingan RPL oleh LLDIKTI Wilayah IX Sultan Batara. Semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik, dan semoga bisa mendapatkan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam sistem RPL,” ujarnya.

Sebagai informasi, kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran LLDIKTI Wilayah IX Sultan Batara, Ketua Tim RPL LLDIKti Wilayah IX Sultan Batara, Pimpinan Universitas Megarezky beserta jajaran, serta perwakilan dari 10 perguruan tinggi di wilayah LLDIKti Wilayah IX Sultan Batara.(rls)

  • Bagikan