Menurut Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono, "Setelah kita melakukan koordinasi dengan Mabes Polri terkait Laga PSM vs Rans Nusantara maka dipastikan pertandingan sepak bola nanti akan dihadiri sebanyak 4000 orang atau 50 persen penonton dari kapasitas stadion GBH kota Parepare." Jelas Andiko Sabtu 28 Januari 2023.
Kapolres Andiko menambahkan, keputusan ini mengingat kondisi stadion yang masih dalam zona kuning dan sejumlah catatan catatan vital seperti akses jalan, masuk keluar penonton dan pemain.
Andiko juga mengungkapkan, akan terus melakukan evaluasi pada pertandingan selanjutnya sehingga tak menutup kemungknan pertandingan pertandingan selanjutnya bisa ditingkatkan hingga 75 persen dari kapasitas stadion GBH." Katanya.
Diketahui laga antara PSM Makassar vs RANS Nusantara akan berlangsung pada Senin 30 Januari 2023 mendatang, Saat ini PSM bertengger diperingkat 3 klasemen sementara Liga 1 Indonesia setelah menelan kekalahan dari Persija Jakarta beberapa waktu lalu.(Mup)