Sinyal Mutasi Pejabat Eselon II di Maros Makin Menguat

  • Bagikan

Diantaranya Dr. A. Lukman Irwan, S.IP, M.SI, Prof. Dr. H. Muhlis Madani, M.Si, dan Dr. A. Selanjutnya ada, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sulsel, M. Rusli, M.Si dari akademisi. Prof Muhammad Jufri dan Sekda Maros, Andi Davied Syamsuddin.

"Tugasnya saat wawancara ialah menggalih lagi. Jika tidak sesuai dengan tempatnya sekarang, mungkin tempat yang lain lebih sesuai dengan kompetensinya," jelasnya.

Sejak masa pemerintahan Chaidir Syam bersama Suhartina, Pemerintah Kabupaten Maros telah menggelar dua kali job fit. Kali ini 3 orang asisten, 2 staf ahli dan 23 Kepala OPD mengikuti wawancara job fit.

"Uji kompetensi berlaku selama 3 tahun, maka itu tahun in tidak lagi uji kompetensi sisa wawancara job fit saja," kata Sri Wahyuni.

Yang menjadi penilaian khusus saat wawancara ialah menyinggung standar kompetensi. Ia juga menambahkan, hasilnya akan keluar paling lambat minggu depan.

"Standar kompetensi yang diperhatikan berupa kompetensi manajerial (integritas, kerjasama, komunikasi dan kemampuan untuk memimpin) dan kompetensi sosial kultural (kemampuan untuk menyatukan perbedaan)," jelasnya.(Askari)

  • Bagikan