PAREPARE,BKM.FAJAR.CO.ID--Komando Distrik Militer Kodim 1405/Parepare, Letkol Kav. Agung Wirakusuma Eka Putra, (Dandim 1405/Parepare) menyalurkan, bantuan senilai Rp1,2 miliar kepada para pelaku usaha warung dan pedagang kaki lima (PKL) dihadiri langsung oleh Wakil Wali Kota Parepare, Pangerang Rahim.
Pangerang Rahim mengatakan, pelaksanaan penyalurkan bantuan langsung program bantuan BLT-minyak goreng oleh TNI Tahun 2022 Sebanyak Rp1,2 miliar yang akan dibagikan kepada pelaku usaha warung dan pedagang Kaki lima yang ada di Parepare.
“Bantuan hari kedua ini diberikan bertujuan untuk membantu pemulihan ekonomi masyarakat, khususnya pelaku usaha warung dan pedagang kaki lima (PKL), ungkapnya.
Menurutnya lagi, pembagian digelar di Markas Kodim 1405/Parepare dengan menunjukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor KK. Adapun setiap penerima akan menerima uang tunai sebesar Rp300.000 setiap orang pengusaha, Kamis 19 Mei 2022, kemarin.