Garuda Layani Penerbangan Langsung Makassar-Jeddah

  • Bagikan

MAKASSAR, BKM.FAJAR.CO.ID - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman membagikan kabar baik. Penerbangan langsung atau direct flight dari Makassar menuju Jeddah, Arab Saudi untuk umrah dan haji bakal segera dibuka.

Layanan itu melalui penerbangan pada PT Garuda Indonesia.
Hal itu disampaikan oleh ASS usai menerima kunjungan dari Berthon Hutapea selaku Regional CEO Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk yang didampingi oleh General Manager PT Garuda Indonesia di Makassar, Putu Tedy Wiryawan di Rujab Gubernur Sulsel, Jumat (22/4)
.

“Alhamdulillah, segera dibuka kembali layanan penerbangan direct flight bagi jemaah haji dan umrah melalui PT Garuda Indonesia,” kata Andi Sudirman.

Dia pun mengusulkan adanya penerbangan rute Makassar-Bone-Kendari dan rute Tana Toraja-Balikpapan. Selain itu, dengan pembukaan rute penerbangan tentunya membuka peluang lebih besar bagi potensi ekonomi.

“Kami juga membahas kesediaan airlines dalam layanan domestik seperti Makassar-Bone-Kendari dan rute Tana Toraja-Balikpapan. Kita (rencana) siapkan dana subsidi rintisan,” jelasnya.

Sementara itu, Berthon Hutapea selaku Regional CEO Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Papua PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, mengatakan akan mulai dibuka Mei mendatang.

“Rencana penerbangan umrah dan haji dari Ujungpandang akan dibuka pada bulan Mei mendatang. Ini menjadi salah satu upaya langkah berkesinambungan Garuda dalam memastikan kebutuhan aksesibilitas layanan penerbangan bagi calon jemaah umrah maupun haji dari wilayah asal,” ucapnya.

Mengenai usulan pembukaan rute Makassar-Bone-Kendari dan juga Tana Toraja-Balikpapan, pihaknya saat ini terus menjalankan komunikasi intensif terkait penjajakan rute tersebut. Termasuk potensi pangsa pasar, baik penumpang maupun kargo serta dukungan dari pemerintah setempat. (jun)

  • Bagikan